Khasiat Madu dalam Sudut Pandang Alqur’an
Madu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, dan dalam Al-Qur’an, madu disebutkan sebagai salah satu makanan yang membawa kebaikan. Berikut adalah manfaat madu menurut Al-Qur’an dan penelitian kesehatan:
Madu dapat dijadikan sebagai sumber nutrisi, karena memiliki nilai gizi yang tinggi. Allah berfirman dalam Surat An- Nahl (16:69):
ثُمَّ كُلِىۡ مِنۡ كُلِّ الثَّمَرٰتِ فَاسۡلُكِىۡ سُبُلَ رَبِّكِ ذُلُلًا ؕ يَخۡرُجُ مِنۡۢ بُطُوۡنِهَا شَرَابٌ مُّخۡتَلِفٌ اَلۡوَانُهٗ فِيۡهِ شِفَآءٌ لِّلنَّاسِؕ اِنَّ فِىۡ ذٰ لِكَ لَاٰيَةً لِّقَوۡمٍ يَّتَفَكَّرُوۡنَ
Artinya : Kemudian makanlah dari segala (macam) buah-buahan lalu tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu).” Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berpikir.
Selain dapat dijadikan sebagai sumber nutrisi, juga dapat dijadikan sebagai obat. Madu diketahui memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi, membantu menyembuhkan luka dan infeksi. Disamping itu, kandungan antioksidan dalam madu, juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Madu merupakan sumber energi alami karena kandungan karbohidratnya, sehingga bisa meningkatkan stamina. Kandungan prebiotik pada madu dapat meningkatkan kesehatan usus, dan dapat membantu mengurangi masalah lambung. Selain itu, madu juga dapat meredakan batuk atau sakit tenggorokan dan bermanfaat untuk kesehatan kulit, karena sifatnya yang melembapkan dan menenangkan.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!